Minggu, 18 Januari 2009

berbagi pengetahuan

We can get knowledge from anywhere, menurutku pernyataan ini sangat tepat. Untuk dapat memiliki pengetahuan yang luas kita tidak melulu harus belajar atau membaca buku pelajaran, bahkan dari majalah cewek yang di judge hanya berisi fashion, gossip dan obrolan seputar cowok pun kita bias mendapatkan pengetahuan dan aku ingin membagikan sedikit pengetahuan ini kepada teman-teman.
Berjalan di atas pasir ternyata bias menjadi alternative bagi kalian yang sedang menurunkan berat badan, karena dengan berjalan selam satu jam di atas pasir maka kita telah membakar sebanyak kurang lebih 275 kalori. Semakin empuk pasir maka semakin besar beban latihannya, karena pada saat kamu berjalan pasir menyerap getaran lebih banyak daripada berjalan diatas aspal.
Satu lagi, bagi kalian semua yang selama ini takut makan es krim dengan alasan takut gendut maka mulai saat ini kalian harus merubah pandangan negative kalian tentang es krim. Karena sebenarnya makanan yang satu ini dapat menolong para wanita dari resiko kemandulan. Hebat kan?. Salah satu penelitian menyebutkan bahwa wanita yang mengkonsumsi es krim tiga kali atau lebih dalam seminggu memiliki tingkat kesuburan yang lebih tinggi dibandingkan dengan wanita yang hanya mengkonsumsi es krim seminggu sekali. Bahkan di Hungaria memakan es krim hamper menjadi kegiatan rutin bagi para wanita dan untuk mencegah kegemukan mereka memilih es krim yang rendah lemak. Mengapa wanita Indonesia tidak melakukan hal yang sama?

Tidak ada komentar: